Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

7 Inspirasi Kitchen Set Minimalis untuk Rumah Modern

3.7
(3)

Dapur merupakan salah satu area di rumah yang menjadi penentu kenyamanan Anda. Jika dapur memiliki desain yang rapi dan enak dilihat, otomatis Anda jadi ingin terus-terusan memasak atau beraktivitas di sana.

Nah, belakangan ini banyak pemilik rumah memilih kitchen set minimalis untuk dapur modern mereka. Seperti apa contohnya? Simak tujuh inspirasinya di sini!

Photo credit: Freepik

Kenapa Kitchen Set Minimalis Populer?

Ada beberapa alasan mengapa kitchen set minimalis populer di kalangan pemilik rumah modern.

Pertama, desainnya yang sederhana dan elegan membuat dapur terasa lebih luas sekaligus tetap rapi.

Kedua, karena desainnya minimalis, pembersihannya pun menjadi lebih mudah.

Ketiga, penggunaan materialnya mampu menghemat ongkos pembuatan kitchen set dengan hasil akhir yang tetap elegan.

7 Inspirasi Kitchen Set Minimalis untuk Rumah Anda

Sebagai inspirasi, Anda bisa pertimbangkan tujuh desain kitchen set minimalis berikut di rumah Anda. Pilihlah desain paling cocok dengan Anda dapat mendukung suasana rumah, ya!

1. Kitchen Set dengan Konsep Open Shelving

Photo credit: Freepik

Konsep open shelving memberikan kesan modern dan terbuka pada dapur Anda. Rak-rak terbuka memudahkan akses ke peralatan masak dan menciptakan display menarik untuk koleksi peralatan dapur.

Supaya konsep yang satu ini makin menarik perhatian, kombinasikan juga dengan pencahayaan yang tepat untuk menciptakan focal point yang menawan.

2. Kitchen Set Warna Putih yang Elegan

Photo credit: Dopayu Furniture

Warna putih menjadi pilihan klasik yang tak pernah salah untuk kitchen set minimalis. Nuansa putih menciptakan kesan bersih, luas, dan terang pada dapur. Pilihan warna ini juga akan menciptakan kontras yang menarik pada alat-alat masak Anda. Tambahkan aksen seperti handle pintu stainless steel untuk sentuhan modern yang elegan.

3. Kitchen Set dengan Material Kayu Alami

Photo credit: Freepik

Material kayu alami sering kali dijadikan sebagai bahan yang menghadirkan kehangatan dalam desain minimalis. Tekstur kayu yang natural memberikan karakter pada dapur sambil tetap mempertahankan kesederhanaan.

Pilih finishing yang tahan air untuk memastikan ketahanan kitchen set.

4. Kitchen Set Letter L untuk Ruang Terbatas

Photo credit: Dopayu Furniture

Bila dapur Anda berada di sudut ruangan, desain letter L mungkin bisa menjadi pilihan terbaik. Desain letter L memanfaatkan sudut ruangan secara optimal sehingga sangat ideal untuk dapur berukuran terbatas.

Layout ini memaksimalkan ruang kerja dan penyimpanan sambil menciptakan alur kerja yang efisien dalam dapur.

5. Kitchen Set dengan Sentuhan Warna Pastel

Photo credit: Freepik

Inspirasi lainnya untuk dapur minimalis Anda adalah dengan menerapkan warna pastel. Warna pastel memberikan kehangatan tanpa mengorbankan prinsip minimalis.

Pilihan warna seperti mint, baby blue, atau dusty pink dapat menciptakan suasana menyenangkan dan tetap elegan dalam dapur Anda.

6. Kitchen Set Industrial dengan Aksen Besi

Photo credit: Freepik

Perpaduan konsep minimalis dengan gaya industrial menghasilkan desain yang unik. Gaya industrial yang biasanya banyak menggunakan unsur besi akan membuat desain minimalis tetap sederhana, tetapi mendapat sentuhan kuat berkat handle, rak, atau hood pilihannya.

Anda bisa pilih warna cokelat pada kayu dan hitam untuk besinya.

7. Kitchen Set Minimalis Multifungsi dengan Penyimpanan Tersembunyi

Photo credit: Dopayu Furniture

Inspirasi terakhir untuk desain kitchen set yang minimalis adalah dengan memaksimalkan fungsi sistem penyimpanan tersembunyi, seperti laci dalam laci, rak putar di sudut, atau kabinet yang bisa ditarik penuh. Solusi ini menjaga tampilan tetap minimalis sambil menyediakan ruang penyimpanan maksimal.

Kitchen Set Custom dari Dopayu Furniture

Dopayu Furniture adalah layanan interior rumah yang dapat melayani berbagai kebutuhan konsumen, mulai dari kitchen set, lemari pakaian, backdrop TV, partisi penyekat ruangan, kabinet bawah tangga, dipan, meja rias, dan lain-lain. Kami telah bertahun-tahun melayani kebutuhan konsumen untuk berbagai keperluan furniture.

Untuk pemesanan kitchen set custom, Anda bisa memilih berdasarkan bahan, mulai dari multiplek, alumunium, hingga PVC. Konsultasikan juga finishing bahan yang Anda inginkan berdasarkan budget dan suasana rumah.

Jadi, mana desain kitchen set minimalis yang akan Anda pilih? Apa pun pilihannya, percayakan pada Dopayu Furniture! Jangan lupa untuk menghubungi customer service kami di 082243801824 atau menghubungi email syaifulanam789@gmail.com sebelum menemui tim Dopayu Furniture.

Kami tunggu kedatangan Anda. Yuk, beli kitchen set custom dari Dopayu Furniture sekarang!

Reference:
https://morefurniture.id/artikel/model-kitchen-set-minimalis-modern-untuk-rumah?srsltid=AfmB
Oorz5OSBz4vpx-QgXDOEtHXv3vgzBQHtrJ-4sqBKZIaQPiZOr5FA

https://www.tokopedia.com/blog/inspirasi-desain-kitchen-set-minimalis-hlv/?utm_source=google
&utm_medium=organic

https://www.orami.co.id/magazine/model-kitchen-set-minimalis

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 3.7 / 5. Vote count: 3

No votes so far! Be the first to rate this post.

Share:

Dopayu Furniture

Menerima jasa pembuatan custom furniture seperti Kitchen Set, Backdrop TV, Partisi Penyekat Ruangan, Lemari Pakaian dll

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Klik untuk WA